BUBUR KACANG IJO
Bahan
- Kacang hijau berasan
- Gula merah
- Kelapa secukupnya
- Garam dan vanili secukupnya
- Sagu mutiara
Cara membuat
- Bersihkan berasan kacang hijau kemudian cuci sampai bersih terus rebuslah sampai empuk.
- Sementara itu parutlah kelapa ambil santannya.
- Tuangkan santan ke dalamnya beserta gula dan sedikit garam serta vanili.
- Jika sudah mendidih dan dirasa sudah cukup segera angkat.
- Sagu mutiara rebus dalam air, kemudian siram dengan air yang dingin.
Cara menyajikan
- Sajikan dalam mangkuk atau gelas berkaki, tambahkan serta sagu mutiara di atasnya.
- Temani dengan roti tawar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar